Konsultasi dan Sertifikasi SMK3 – Pendahuluan
Konsultasi dan Sertifikasi Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) merupakan sistem manajemen secara keseluruhan yang meliputi struktur organisasi, perencanaan, tanggung jawab, pelaksanaan, prosedur proses dan sumber daya yang dibutuhkan bagi pengembangan penerapan, pencapaian, pengkajian dan pemeliharaan kebijakan keselamatan dan kesehatan kerja dalam rangka pengendalian risiko yang berkaitan dengan kegiatan kerja guna terciptanya tempat kerjayang aman, efisien dan produktif.
Di Indonesia, implementasi SMK3 mengacu pada peraturan Undang-Undang RI Nomor 1 Tahun 1970 dan Peraturan Pemerintah RI Nomor 50 Tahun 2012 yang terkait dengan SMK3 sehingga penerpaan SMK3 merupakan wajib (mandatory) bagi perusahaan atas pemenuhan persyaratan peraturan di Negara Republik Indonesia.
Untuk membantu perusahaan Anda memenuhi persyaratan perundangan ini, Kami menyediakan jasa bimbingan dan konsultasi hingga pendampingan sertifikasi SMK3 PP No. 50 Tahun 2012. Dengan kualitas layanan yang bermutu, tenaga konsultan yang mumpuni di bidangnya, serta didukung pengalaman Kami membimbing di banyak perusahaan maka merupakan pilihan tepat menjadikan kami partner Anda menggapai tujuan sertifikasi SMK3 PP No. 50 Tahun 2012. Tentunya dengan proses konsultasi yang efisien, efektif, dan up-to-date sesuai kebutuhan terkini perusahaan dalam ruang lingkup SMK3.
Konsultasi Implementasi dan Sertifikasi Sistem Manajemen K3 (SMK3) – Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) merupakan sistem manajemen secara keseluruhan yang meliputi struktur organisasi, perencanaan, tanggung jawab, pelaksanaan, prosedur proses dan sumberdaya yang dibutuhkan bagi pengembangan penerapan, pencapaian, pengkajian dan pemeliharaan kebijakan keselamatan dan kesehatan kerja dalam rangka pengendalian risiko yang berkaitan dengan kegiatan kerja guna terciptanya tempat kerjayang aman, efisien dan produktif.
PT Indohes Magna Persada mampu membantu perusahaan dengan paket pekerjaan Konsultasi Implementasi dan Sertifikasi Sistem Manajemen K3 (SMK3) yaitu
- Analisis Kekurangan Sistem yang ada
- Pengembangan Manual dan Prosedur SMK3
- Menyediakan training inhouse yang dibutuhkan untuk menjalankan SMK3
- Audit untuk memastikan organisasi siap di sertifikasi SMK3
- Menggandeng Badan Sertifikasi untuk Melakukan Sertifikasi SMK3
Konsultasi Sertifikasi SMK3 – Tujuan
Tujuan jasa Kami adalah untuk membimbing perusahaan menerapkan Sistem Manajemen K3 dalam rangka sertifikasi SMK3 PP No.50 Tahun 2012
Konsultasi Sertifikasi SMK3 – Manfaat
- Perusahaan terhindari dari pelanggaran pemenuhan persyaratan perundangan K3 (legal compliance)
- Menaikkan image perusahaan sebagai perusahaan patuh peraturan K3 dan peduli aspek K3
- Menghindari risiko terjadinya insiden dan kecelakaan kerja melalui penerapan SMK3 yang sesuai pedoman peraturan perundangan
Konsep dan Metodologi Konsultansi SMK3
Proses konsultasi dan bimbingan sertifikasi SMK3 PP No.50 Tahun 2012 terdiri dari serangkaian tahapan. Secara singkat alurnya proses adalah sebagai berikut.
- Penyusunan Gap Analysis
- Pengembangan Dokumen SMK3 yang dibutuhkan, yang berasal dari temuan gap analysis
- Pendampingan perusahaan untuk menerapkan dokumen dan prosedur sesuai persyaratan SMK3 berdasarkan 166 kriteria.
- Bimbingan persiapan sertifikasi oleh Badan Audit Sertifikasi SMK3 yang telah ditunjuk oleh Kementerian Ketenagakerjaan RI.
Adapun estimasi durasi konsultasi dan bimbingan sekitar 3 (tiga) bulan, bergantung pada kesiapan dan kondisi terkini perusahaan terhitung sejak tahapan awal gap analysis hingga perusahaan siap diaudit oleh Badan Audit Sertifikasi SMK3. Proses ini diluar lama waktu/durasi peneribitan Sertifikat SMK3 oleh Kementerian Ketenagakerjaan RI.
Tenaga Ahli Kami
Proyek akan dijalankan secara tim yang terdiri dari 1 (satu) orang Tenaga Ahli (Lead Consultant) dan dibantu oleh 1 (satu) orang Asisten Ahli (Senior Assistant) yang sesuai dengan latar belakang keilmuan terkait proyek. Anggota tim merupakan Tenaga Ahli dibawah PT Indohes Magna Persada yang mumpuni di bidangnya berdasakan pengalaman akademis dan praktis
Investasi
Investasi yang diperlukan untuk proyek ini bergantung pada besar ruang lingkup proyek dari klien. Secara umum, investasi dapat dibagi menjadi tiga kelas berikut.
- Kelas 1, investasi mulai dari Rp30.000.000,00
- Kelas 2, investasi mulai dari Rp50.000.000,00
- Kelas 3, investasi mulai dari Rp70.000.000,00
Hubungi Kami
Hubungi kami apabila perusahaan membutuhkan produk ini, dengan email kami contact@indohes.com maupun Whatsapp kami di 0811-1123-898.
PT Indohes Magna Persada
Safety Personal Protective Supplier, Safety Training & Certification, Safety Consultant
https://www.indohes.com
Telp: 021-22790208
WA: 0811-1123-898